Balikpapan Jadi Kota Penyangga IKN, ASN Diminta Fokus Mengabdi Membangun Daerah



Wali Kota Balikpapan Rahmad Mas'ud meminta semua pegawai di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan, untuk fokus mengabdi bekerja membangun kota. Terlebih Balikpapan memiliki posisi dan peran strategis dan kian dekat menjadi penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN). "Balikpapan memiliki peranan sangat strategis. Balikpapan harus bisa mempertahankan prestasi yang telah diraih selama ini, seperti di bidang kebersihan dan lalulintas. Kita fokus pada hari masuk kerja ini, bisa bekerja lebih baik lagi," ujarnya.

Karena para pegawai di lingkungan Pemerintah Kota Balikpapan memiliki janji dan sumpah pengabdian yang mengharuskan tetap fokus membangun Kota Beriman. "Semoga dengan semangat memasuki bulan Syawal ini dengan niat bersama, tujuan bersama membangun kota Balikpapan," imbuh Rahmad.

Oleh karena itu, dia menegaskan agar seluruh perangkat daerah memberikan pelayanan dan pengabdian terbaik kepada masyarakat dan bangsa khususnya Kota Balikpapan. Rahmad juga meminta kepada pegawai di lingkungan Pemkot Balikpapan untuk bisa memasang mata dan telinga terhadap dampak dari pemindahan IKN, baik positif dan negatif. "Kalian semua yang menjadi mata dan telinga dari Pemkot Balikpapan terhadap hal-hal yang tidak kita inginkan, mudah-mudahan kita dapat meminimalisir permasalahan sosial yang akan banyak kita hadapi," tutur wali kota.

Lebih lagi Balikpapan meraih Adipura Kencana yang tentunya menjadi daerah yang nyaman di huni dan menjadi contoh bagi daerah di Kaltim. "Semoga kalian semua mampu mengemban amanah ini semua," ujar Rahmad. Lanjut dia, di hari perdana kembali masuk kerja, Wali Kota Rahmad berharap agar tidak ada pegawai yang tidak masuk kerja. "Semoga ini menjadi momentum kita untuk mendekatkan diri kita sang pencipta serta kepada pimpinan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD)," tuntas Rahmad.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama